UNS — Guru Besar Fakultas Pertanian (FP) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta dikukuhkan sebagai Ketua Perhimpunan Agronomi Indonesia (Peragi) Komda Jawa Tengah. Prof. Bambang Pujiasmanto dikukuhkan secara langsung pada Sabtu (31/7/2021) di Ruang Sidang Gedung B FP UNS. Pengukuhan ini dihadiri oleh Prof. Ahmad Yunus, Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan UNS yang juga sebagai Ketua Bidang Hubungan Luar Negeri dan Kerja Sama Peragi Jawa Tengah. Selain itu, hadir pula Dekan FP UNS Prof. Samanhudi yang juga menjabat sebagai Sekretaris Peragi Komda Jawa Tengah.
Kegiatan ini juga bersamaan dengan pengukuhan pengurus dan Ketua Peragi Komda Sulawesi Barat. Pengukuhan dan pelantikan dilakukan oleh Ketua Peragi Pusat, Prof. Andi Muhammad Syakir. Prof. Bambang Pudjiasmanto sebagai Ketua Peragi Komisariat Jawa Tengah untuk kedua kalinya, sementara Dr. A. Karim dikukuhkan sebagai Ketua Peragi Komda Sulawesi Barat.
Ketua umum Peragi Pusat, Prof. Andi Muhammad Syakir dalam sambutannya menyampaikan bahwa Peragi memiliki empat visi utama. Pertama, membina dan mengembangkan ilmu dan profesi Agronomi di Indonesia.
“Visi berikutnya adalah menciptakan sarana dan wadah untuk lebih meningkatkan profesionalitas dan pengamalan ilmu para anggota bagi pembangunan bangsa dan negara Indonesia. Lalu, mempererat dan memperkokoh hubungan dan kerja sama antara anggota masyarakat agronomi di Indonesia. Terakhir, berperan aktif dalam pembinaan dan pemberdayaan masyarakat pertanian Indonesia,” terangnya saat memberikan sambutan.
Ketua Peragi Komda Jawa Tengah, Prof. Bambang Pujiasmanto juga menyampaikan rencana program Peragi Komda Jawa Tengah. Pertama, Ia hendak menggalang keanggotaan Peragi dan memperbaiki database anggota dengan kegiatan sosialisasi di berbagai pertemuan, seperti seminar dan lokakarya.
“Kami juga berencana akan mengadakan program pengabdian bersama dan usaha bersama dengan kegiatan identifikasi hasil penelitian dan pengembangan yang up to date untuk siap diseminasikan ke masyarakat. Lalu, kami ingin merancang dan mempublikasikan informasi serta materi terkait agronomi dengan kegiatan menyiapkan materi terkait agronomi secara periodik terkait hasil penelitian,” jelasnya.
Selain itu, Peragi Komda Jawa Tengah juga hendak membuat proposal riset antar dan dalam institusi atau anggota Peragi, serta masyarakat pengguna. Terakhir, Prof. Bambang mengatakan bahwa pada 15 Agustus mendatang akan mengadakan seminar internasional. Kegiatan ini bertajuk The 8th International Conference on Sustainable Agriculture and Environment (ICSAE-7).
Setelah pelantikan dan pengukuhan selesai, kegiatan dilanjut dengan bincang ilmiah yang membahas mengenai pengembangan biofarmaka sebagai imunomodulator. Narasumber yang dihadirkan yaitu Prof. Sandra Arifin A. dari Institut Pertanian Bogor, Prof. Yuli Widyastuti dari B2P2TO2T, dan Kang Edi yang merupakan owner Ombenanku. Kegiatan tersebut dipandu oleh Dr. Eddy Triharyanto, dosen FP UNS. Setelah pemaparan materi juga disampaikan materi oleh pembahas yaitu Dr.Djoko Pramono dan Prof. Bambang Pujiasmanto. Humas UNS
Reporter: Bayu Aji Prasetya
Editor: Dwi Hastuti